Popular posts

Labels

tt On Jumat, 13 April 2007

Icon Pada Address Bar
Jika Anda sedang melakukan blog walking, seringkali menjumpai ada sebuah gambar atau ikon pada address bar (kotak untuk mengetikkan alamat web). Dan jika Anda punya blog di Blogspot maka ikon default yang akan ditampilkan.

Bagi Anda yang menginginkan ikon/gambar default blogspot tersebut diubah dengan ikon sesuai selera Anda, Anda dapat melakukannya. Caranya sangat mudah, yaitu dengan membuat gambar (gif, jpg, ico, dan lain-lain) dengan ukuran kira-kira 24x42 pixel sampai 32x32 pixel (sebenarnya ukurannya bebas, tapi biar filenya kecil dan proses membukanya cepat). Setelah itu,

masuk ke "Rancangan", "Edit HTML", terus tempatkan script berikut sebelum kode </head>



<link rel="shortcut icon" href='http://i534.photobucket.com/albums/ee350/nifan1/babybo6gd5.gif' type="image/x-icon" />



Ganti link yang dicetak tebal dengan lokasi gambar dimana Anda menyimpannya. Anda bisa menyimpan gambar di 000webhost atau bisa juga di Photobucket dan juga di Imageshack.



Cara lainnya:



- Instal terlebih dahulu browser Chrome. Klik Google Chrome Browser. Lalu klik Install Google Chrome, Accept and install, tunggu sesaat, setelah muncul jendela baru klik Run.

- Setelah tampil browser Chrome, login akun Blogger Anda.

- Klik Rancangan, di atas elemen Navbar, ada elemen Favicon, klik edit, lalu upload file gambar ber-ektensi favicon.ico.



FAVICON BLOG


Bila belum punya file faviconnya atau Anda ingin memformat gambar Anda yang ber-ektensi .gif, .png, atau lainnya ke ektensi .ico. Anda bisa kunjungi situs ini http://www.icoconverter.com. Setelah tampil halaman situsnya, klik upload, cari file gambar yang telah disimpan di komputer dan ingin dijadikan favicon blog.



Di bawah tombol upload ada menu pilihan yaitu, "icon sizes" pilih 16 x 16 pixels, dan " icon bit depth" pilih 16,7 colors and alpha transparency, lalu klik tombol upload. Setelah gambar favicon telah di upload dan disimpan di folder komputer. Kembali ke Rancangan Blogger, klik edit Favicon, upload, cari gambar favicon yang tadi disimpan, lalu klik tombol upload. Bila sukses, klik simpan. Nah, tunggu sesaat hingga gambar Favicon blog Anda tampil di browser.



Selamat mencoba.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments