Popular posts

Labels

tt On Selasa, 15 Mei 2012

Tak seorang pun yang tak menginginkan wajahnya bersih tanpa jerawat, bekas jerawat, ataupun komedo. Ketiga masalah kulit wajah itu cukup sukses membuat si penderita tak percaya diri sebab kulit wajah penuh bercak-bercak noda hitam memerah disekitar pipi, dahi, hidung dan bagian-bagian lainnya, bahkan untuk jerawat ada yang sampai merebak ke badan.

Untuk masalah jerawat dan bekas jerawat, kemarin sudah diperbincangkan disini tentang bagaimana mendapatkan solusi efektif menghilangkan jerawat ataupun bekas jerawat. Apabila sebelumnya kalian tak menemukan tips soal jerawat yang dimaksud diatas, boleh langsung menyimak dan mencobanya dibawah ini:

Namun buat yang mencari tips cara efektif menghilangkan komedo secara alami menggunakan bahan-bahan alami pula, mungkin bisa mencoba beberapa cara efektif berikut supaya noda-noda dan flek hitam komedo bisa lenyap dan membuat wajah lebih mulus.

Tipe komedo umumnya ada dua macam, pertama komedo hitam atau disebut juga dengan blackheads dan komedo putih yang disebut dengan whiteheads. Mungkin bagi penderita komedo putih tak terlalu khawatir, tetapi buat penderita komedo hitam, mungkin hal tersebut menjadi masalah besar.

cara menghilangkan komedo

Banyak sumber yang membicarakan cara menghilangkan komedo baik secara ilmiah atapun alamiah, dan memang tak ada salahnya mencoba tips Cara menghilangkan komedo secara alami berikut ini:

Cara menghilangkan komedo dengan menggunakan obat alami

Cara menghilangkan komedo menggunakan madu
Khasiat madu memang tak diragukan lagi, banyak manfaat yang bisa diperoleh dari madu termasuk untuk menghilangkan komedo. Cukup hangatkan madu secukupnya, kemudian sapukan ke bagian wajah yang banyak komedonya. Diamkan beberapa menit (kurang lebih 10 menit), setelah itu cuci wajah hingga bersih.

Cara menghilangkan komedo dengan air hangat
Alterntif lain bagi yang tak punya madu dirumah, bisa menggunakan air hangat sebagai solusi lain menghilangkan  komedo. Adapun caranya tidaklah terlalu sulit. Siapkan kain yang bersih, bila perlu rebus dahulu kain tersebut dalam air mendidih supaya terkontaminasi dengan bakteri. Kompres bagian wajah yang berkomedo dengan kain hangat tadi selama beberapa menit dimalam hari (sebelum tidur). Ulangi cara ini secara rutin, dan lihat sendiri hasilnya.

Cara menghilangkan komedo alami menggunakan jeruk nipis
Campurkan air jeruk nipis bersama dengan gliserin serta minyak almond. Kemudian ratakan ramuan tersebut dibagian wajah yang banyak komedo, diamkan beberapa menit, setelah itu cuci wajah sampai bersih. Lakukan secara rutin

Hindari pemakaian bahan kosmetik berbahan minyak
Biasanya tipe wajah yang terkena komedo blackheads adalah tipe wajah berminyak. Sebab produksi minyak berlebih pada wajah dapat menyumbat pori-pori yang akan menimbulkan gangguan kulit wajah seperti jerawat dan komedo. Untuk itu usahakan untuk tidak menggunakan kosmetik yang mengandung minyak sebab wajah sudah terlalu banyak minyak.

Banyak minum air putih
Khasiat air putih sangat penting untuk tubuh, selain sebagai nutrisi untuk otak, juga konsumsi air putih sesuai rekomendasi akan membuat wajah makin berseri.

Cara alami diatas memang cukup efektif menghilangkan komedo, tetapi haruslah diingat bahwa cara tersebut harus dilakukan secara rutin agar mengapatkan hasil yang memuaskan

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments